Penandatanganan MoU Bidang Pendidikan Pelaksana PPG antara IAIN Pekalongan dengan MIM Kauman

Rabu, 18 Mei 2022 MIM Kauman menjalin kerjasama baru dengan IAIN Pekalongan. Bersamaan dengan kegiatan Rapat Koordinasi, LPTK FTIK IAIN PEKALONGAN yang dilaksanakan di Hotel Horison Pekalongan, Kepala MIM Kauman, Bapak Djoko Susilo, S.Pd.SD mengantongi MoU kerjasama dalam pelaksanaan PPG.

Adapun hasil kerjasama yang ditandatangani oleh Bapak Dr. H. M. Sugeng Sholehuddin, M.Ag sebagai pihak pertama dari IAIN Pekalongan dan Bapak Djoko Susilo, S.Pd.SD dari MIM Kauman yaitu berupa kerjasama dalam hal pendidikan dan pembelajaran, penelitian, pengabdian masyarakat, pembinaan sumber daya manusia dan pengelolaan administrasi pendidikan. Mou tersebut berlaku untuk jangka waktu lima tahun.

“MIM Kauman sebagai mitra dalam pelaksanaan PPG sebagai tempat praktek pembelajaran bagi peserta PPG dan guru Pamong, dan dalam bidang yang lain sebagaimana MoU.” kata Pak Djoko kala itu.

Menanggapi hal tersebut, Pak Djoko merasa sangat senang dan menyambut dengan baik hal tersebut, mengingat tantangan dunia pendidikan sekarang diperlukan kolaborasi antar lembaga.

” Dengan MoU itu saya sebagai guru Pamong merasa senang karena dapat memperkuat dan mempertegas dalam melaksanakan tugas. Harapan saya MIM Kauman menjadi lebih baik kedepannya.” tutur Bu Caritun salah satu guru Pamong dari MIM Kauman.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *