Rabu pagi tanggal 17 Agustus 2022 di halaman MI Muhammadiyah Kauman tampak tertata rapi barisan yang terdiri dari siswa kelas 1 sampai dengan 6, barisan guru dan karyawan serta barisan petugas upacara. Mereka bersiap siap melaksanakan upacara memperingati HUT Kemerdekaan RI yang ke- 77.
Dengan mulai dibacakannya susunan acara oleh protokol tandanya uapacara siap dilaksanakan. Petugas upacara terdiri dari siswa siswi terpilih dari kelas 6 yaitu Alif sebagai komandan upacara, Naya sebagai pembawa acara, Tamam sebagai pembaca pembukaan UUD 1945, Amindah sebagai pembaca doa. Pengibar bendera terdiri dari Enesia, Aim dan Aldilla. Pembawa teks pancasila dan proklamasi yaitu Faza
Tujuan dan manfaat kegiatan upacara untuk siswa siswi antara lain menumbuhkan rasa tanggung jawab, meningkatkan semangat juang dan kebangsaan dan cinta tanah air, membiasakan bersikap tertib dan disiplin, meningkatkan kemampuan memimpin dan membiasakan kekompakan dan kerja sama.
” Bersyukur sekali kita bisa memperingati HUT Kemerdekaan RI yang ke 77 dengan senang hati, melaksanakan upacara dengan khidmat. Karena di luar sana, luar negeri masih ada yang melaksanakan peperangan, mempersiapkan senjata senjata dan itu pertanda bahwa disana belum merdeka. Belum bisa merasakan kemerdekaan seperti bangsa Indonesia saat ini. Maka dari itu sebagai pelajar penerus bangsa, harus rajin belajar dan selalu semangat menuntut ilmu guna mempertahankan kemerdekaan dan masa depan bangsa Indonesia” Tutur Bapak Djoko Susilo, S.Pd.SD di sela-sela amanatnya selaku pembina upacara.