Kemarin, Rabu 22 Februari 2020, berbeda dengan hari biasanya. Halaman MIM Kauman penuh sesak dengan wali murid dan siswa siswi. Bagaimana tidak? Hari yang istimewa ini warga MIM Kauman merayakan Milad MIM Kauman ke-63. Dengan menjunjung tema Gemari ( Gemar Makan Ikan ). Adapun maksud dan tujuan dari tema ini adalah agar siswa-siswi MIM Kauman gemar makan-makanan hasil olahan ikan. Acara yang diselenggarakan berbagai macam: Ada pawai ta’aruf, Stand Ikhwam, Market day, pentas seni, donor darah, lomba kebersihan dan menghias kelas dan acara peduli korban banjir. Acara Milad MIM ini melibatkan seluruh warga MIM Kauman, tanpa terkecuali. Selain siswa dan guru, para ikhwam dan wali murid. Serta mengundang beberapa tamu undangan diantaranya dari Dikdasmen Kec. Wiradesa, Kepala Desa Kauman, Pengawas Madrasah, dan pengurus MIM Kauman.
Dimulai dari kegiatan Pawai Ta’aruf dengan di iringi Corps Marching Band Gita Surya Bahana, siswa dan guru MIM Kauman keliling daerah Kauman Kepatihan hingga Kemplong. Tidak hanya siswa yang mengenakan pakaian ala-ala master chef, guru-guru pun juga memakai kostum demikian.
Setelah selesai pawai. Sembari siswa-siswi istirahat, Diadakan penilaian lomba menghidangkan makanan dari hasil olahan ikan laut di stand Gemari para Ikhwam MIM Kauman. Ada 1 stand di setiap kelasnya. Stand yang dibuat satu hari sebelumnya oleh para ikhwan sangat megah terpasang. Begitu juga dengan makanan yang dilombakan, sangat menarik dan memukau para juri untuk mencicipinya. Berikut tampilan dari masing-masing stand ini
Setelah juri masakan selesai menilai, giliran siswa siswi yang melaksanakan kegiatan market day. Disini mereka belajar untuk menjual dan membeli. Disediakan juga stand untuk kegiatan ini. Ada 6 stand juga beserta perwakilan dari masing-masing kelas sebagai penjual jajannya. Mereka belajar untuk menjual makanan dengan harga Rp 2.000,- serta siswa siswi lain menjadi pembeli. Dengan menggunakan kupon mereka bisa menikmati 2 jajan yang mereka sukai.
Disisi lain, acara pentas senipun di mulai, dengan master of Ceremony Bu Novi astriani, S.Pd.I dan Bu Ety Setyaningrum, S.Pd.I acarapun berjalan dengan meriah. Disinilah bakat dari siswa-siswi MIM Kauman ditampilkan. Dari siswa kelas 1 hingga kelas 6 serta penampilan tari nusantara dari tim Hisbul Wathan.
Dipojok halaman MIM Kauman, stand donor darah PMI Kota Pekalongan juga memeriahkan acara milad MIM Kauman. Ada sekitar 11 pendonor yang mendonorkan darahnya.
Di acara puncak pentas seni, ada pembagian hadiah para pemenang lomba, lomba masakan, dan lomba kebersihan keindahan kelas serta ada pembagian hadiah juga untuk peminjam buku terbanyak serta pemenang TTS bulanan dari perpustakaan MIM Kauman.
Berikut dokumentasi ruang kelas yang sangat indah dan bisa memberi semangat anak-anak belajar.
Dan tidak sampai disini, ada kegiatan peduli banjir menyusul kegiatan milad MIM tahun ini. Kami peduli dengan para korban banjir yang sekitar seminggu ini melanda di berbagai wilayah Wiradesa dan Wonokerto. Dengan bekal nasi bungkus, anak-anak diajari untuk peduli lingkungan. Mereka membagikan nasi bungkus kepada para korban banjir. Semoga bermanfaat meskipun tidak seberapa.
Semua acara demi acara berjalan dengan lancar kala itu. Semoga MIM Kauman semakin maju, dan jaya.