
Kauman – MI Muhammadiyah Kauman menggelar acara serah terima jabatan dan pelantikan kepala madrasah pada Rabu, 24 Desember 2025 bertempat di Gedung Dakwah Muhammadiyah Wiradesa Kegiatan tersebut berlangsung khidmat dan dihadiri oleh jajaran pimpinan Persyarikatan Muhammadiyah, komite madrasah, dewan guru, serta undangan lainnya.
Acara diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an, penampilan siswa dilanjutkan dengan sambutan-sambutan. Prosesi serah terima jabatan dilakukan sebagai bentuk pertanggungjawaban kepemimpinan lama kepada kepemimpinan baru, sekaligus menandai estafet kepemimpinan di MI Muhammadiyah Kauman.
Dalam prosesi tersebut, kepala madrasah lama Djoko Susilo, S.Pd.SD secara resmi menyerahkan tugas, wewenang, dan tanggung jawab kepada kepala madrasah yang baru Muhammad Sukron, S.Pd.I. Selanjutnya dilakukan pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan yang dipimpin oleh PDM Kabupaten Pekalongan.
Dalam sambutannya, pimpinan Muhammadiyah menyampaikan apresiasi atas dedikasi dan pengabdian kepala madrasah sebelumnya dalam memajukan MI Muhammadiyah Kauman. Ia juga berharap kepala madrasah yang baru dapat melanjutkan serta meningkatkan kualitas pendidikan, baik dalam bidang akademik maupun pembinaan karakter Islami peserta didik.
Kepala MI Muhammadiyah Kauman yang baru dilantik menyampaikan komitmennya untuk menjalankan amanah dengan penuh tanggung jawab, menjalin kerja sama dengan seluruh warga madrasah, serta terus berupaya meningkatkan mutu pendidikan sesuai dengan nilai-nilai Islam dan kemuhammadiyahan.
Acara ditutup dengan doa bersama dan ramah tamah. Dengan terlaksananya serah terima jabatan dan pelantikan ini, diharapkan MI Muhammadiyah Kauman semakin maju dan mampu mencetak generasi yang beriman, berilmu, dan berakhlak mulia.


